loading...

Post Populer

Friday, 7 November 2014

Fungsi msconfig pada OS Windows

Mungkin banyak user yang belum mengerti, bahwa sebenarnya kita bisa mengaktifkan atau menonaktifkan Services & Startup yang berjalan di sistem operasi Windows kita. Perlu kita ketahui bahwa Services & Startup juga mengurangi penggunaan memori (RomRam) komputer kita. Jika memang terdapat Services & Startup dari aplikasi atau software yang tidak kita perlukan, mengapa tidak kita non aktifkan saja? dengan begitu, kita bisa mengurangi beban memori PC atau Laptop kita. Lalu, bagaimana caranya? caranya yaitu melalui System Configuration.


Untuk menampilkan System Configuration seperti gambar diatas, caranya adalah sebagai berikut :
1. Ketik msconfig pada Run Program. Untuk Windows 7, ketikkan msconfig pada kolom search programs and files yang berada di bawah menu All Programs Windows.
2. Setelah System Configuration muncul dihadapan kita, pilih tab Services atau Startup, kemudian hilangkan centang pada Services atau Startup yang tidak Anda perlukan. Namun, berhati-hatilah dalam menghilangkan centang pada Services atau Startup tersebut, jika Anda tidak mengetahui jenis Services atau Startup tersebut, biarkan saja tetap tercentang.
3. Saya pribadi, yang biasa saya hilangkan centangannya antara lain :
- Services : Google Update, Google Updater Service, Mozilla Maintenance Service, Yahoo Updater, Adobe Flash Player Update Service, Adobe Acrobat Update Service.
- Startup : Adobe Reader and Acrobat Manager, Groove Monitor Utility.
Ada tidaknya Services & Startup diatas juga tergantung dari aplikasi/ software yang terinstall di PC atau Laptop Anda.
4. Untuk tingkat lanjut dan bagi teknisi komputer, pada System Configuration ini, kita juga bisa menonaktifkan Windows Update atau Windows Firewall (Selain kontrol melalui Control Panel), dan lain - lain.

Selamat mencoba!

No comments:

Post a Comment